Najmul Tak Mau Berandai-andai Soal Dukungan Maju di Pilgub NTB

joni p 12 Januari 2017 16:27:02 WIB

TANJUNG  –  Pemuda Lombok Utara telah mendukung Bupati Najmul Ahyar untuk maju di Pilgub NTB 2018. Meski demikian, Najmul mengatakan, masih ingin fokus di Lombok Utara.

 ”Kita saling menghargai saja. Kalau mereka (tokoh pemuda) menyatakan mendukung saya (maju pilgub) itu hak mereka,” ujarnya pada wartawan, kemarin (9/1).

Dijelaskan, sampai saat ini, dia memang fokusnya yaitu membangun Lombok Utara.  Menurut Najmul, indikatornya yakni bermanfaat bagi Lombok Utara.

 Soal sinyal dukungan dari sejumlah partai politik maupun tokoh seperti Gubernur NTB, Najmul masih belum mendengar kabar resmi hal tersebut. ”Sampai sekarang belum ada komunikasi,” katanya.

Jikapun nantinya ada dukungan, Najmul mengatakan akan melihat perkembangan ke depannya. Karena dirinya tidak ingin berandai-andai.

 ”Kalau maju pilgub bermanfaat bagi Lombok Utara mungkin kita berpikir, tetapi kalau merugikan Lombok Utara saya akan berkhidmat di Lombok Utara saja,” tandasnya.

Lebih lanjut, Najmul juga menampik perihal kunjungannya ke Bima merupakan salah satu langkah dalam pilgub NTB. Ia mengaku selama di Bima dia tidak pernah membicarakan politik. Akan tetapi dia ke Bima murni membawa bantuan kemanusiaan dari masyarakat Lombok Utara.

”Di sana (Bima) saya murni membantu saudara. Bantuan itu dari semua pihak bukan saya saja. Malah selama di Bima saya tidak bicara politik apalagi pilkada,” tegasnya.

Sebelumnya, Ketua KNPI Lombok Utara Hamjadid mengatakan Najmul punya jiwa kepemimpinan yang khas yang sangat sulit ditemukan pada tokoh lainnya. ”Ia sosok yang karismatis dan sangat layak untuk menjadi gubernur dengan kelebihan yang dimiliki,” ujarnya.

Ditambahkan, ada beberapa poin yang membuat Najmul Akhyar layak maju pada pilgub 2018. Kata dia, Najmul juga memiliki sejumlah pengalaman politik. Dari segi lain Najmul juga merupakan akademisi.

”Sosok Najmul tidak jauh beda dengan karakter TGB (Gubernur NTB TGB HM Zainul Majdi) yang ketokohan dan agamanya sangat kuat,” katanya.

Hamjadid juga mengapresiasi sinyal dukungan yang diberikan PDIP. Menurutnya, tidak mungkin partai besar seperti PDIP memberikan sinyal dukungan jika tidak melalui pertimbangan yang matang. (puj/r7)

 

 

 

Sumber : http://www.lombokpost.net/2017/01/10/najmul-tak-mau-berandai-andai/

Komentar atas Najmul Tak Mau Berandai-andai Soal Dukungan Maju di Pilgub NTB

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Rempek

tampilkan dalam peta lebih besar